BENGKULU, CURUPEKSPRESS.COM - Pengurus Komisariat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PK - KAMMI) Curup, pada 12 Mei 2024 kemarin ikut dalam aksi bela palestina yang terus digempur oleh Israel di Simpang Lima Bengkulu.
Adapun aksi ini dilakukan oleh seluruh Kader KAMMI Se-bengkulu, termasuk kader KAMMI dari Curup Rejang Lebong.
Ketua Umum PK KAMMI Curup 2024 Ukh Padila, dalam hal ini mengajak dan mendorong pemerintah indonesia lewat Pemerintah Provinsi Bengkulu (Pemprov) dan jajaran nya, untuk sama - sama mewujudkan Palestina merdeka.
Pasalnya sudah sangat banyak yang menjadi korban dari peperangan yang terjadi, mulai dari orang tua hingga ke anak - anak yang tidak berdosa.
BACA JUGA:Tidak Diakui Iman Seorang Muslim, Apabila Tidak Membela Palestina
BACA JUGA:Ini yang Harus Kita Pelajari dari Gaza Palestina, kata Ustadz Khalid Basalamah
Akankah umat islam indonesia ikut diam melihat kezaliman yang terus terjadi pada rakyat palestina, tanpa penyeruhkan suaranya.
Sama halnya yang disampaikan Ketua PK KAMMI Curup 2023 Akbar Mua'ziz, jika aksi damai yang dilakukan seluruh kader se Provinsi Bengkulu bentuk kepedulian yang nyata untuk saudara - saudari yang ada di Palestina.
KAMMI sendiri berkomitmen jika belum merdekanya Palestina maka, pihaknya juga tidak akan berhenti menyuarakan kemerdekaan Palestina melalui pemerintah.
Akbar juga mengutuk para pemimpin Israel dan presiden Amerika Serikat dan sekutunya yang telah membantu Israel baik dalam persenjataan, pasukan tentara dll dalam melancarkan serangan nya Ke Palestina.
BACA JUGA:Hal Ini Bisa Kita Lakukan untuk Palestina, Begini Kata UAS
BACA JUGA: Palestina Sedang Dilanda Genosida, Apa Itu Genosida dan Negara yang Pernah Terdampak