5 Bulan THLT Dikbud Belum Terima Gaji, Habibi : Sudah Diusulkan Pada APBD Perubahan

5 Bulan THLT Dikbud Belum Terima Gaji, Habibi : Sudah Diusulkan Pada APBD Perubahan

dok/ce Habibi --

LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Sebanyak 522 jumlah Tenaga Honorer Lepas Terdaftar (THLT) yang berada pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Lebong, selama lima bulan atau terhitung Mei hingga September ini, Diketahui belum menerima gaji atau honor. 

Hal ini disebabkan anggaran yang tersedia pada APBD Murni 2022 pada dinas tersebut telah habis, maka solusinya akan diusulkan pada APBD Perubahan tahun ini.

Ini disampaikan langsung Kabid Pendidikan Dikbud Lebong, Habibi SPd.

BACA JUGA:Jalan Lubuk Penyamun Ditutup

BACA JUGA:Plh Bupati Hadiri Bimtek Karang Taruna

"Benar, anggaran yang tersedia di Dikbud Lebong tahun ini dipastikan tidak cukup terutama untuk membayar gaji THLT selama 5 bulan," katanya.

Dijelaskan Habibi, anggaran yang tersedia pada APBD murni 2022, di Dikbud Lebong tahun ini senilai Rp. 1,3 miliar, anggaran itu diakuinya telah habis lantaran dipergunakan untuk kegiatan penunjang dan pembayaran gaji THLT terhitung dari Januari hingga April lalu. 

"Kalau gaji pada Januari hingga April kita pastikan sudah merek terima, namun untuk pembayaran gaji di bulan Juli hingga September, akan di usulkan pada APBD Perubahan, karena anggarannya telah habis," sampainya.

BACA JUGA:MA Muhammadiyah Siswa Antusias Program Simpel BaBe Curup

BACA JUGA:Anggaran Habis, Fogging Gunakan Dana Pribadi

Lebih lanjut ungkap Habibi, untuk penambahan anggaran yang akan di usulkan pada APBD P mendatang, yaitu senilai Rp. 500 juta, anggaran tersebut dipastikannya akan langsung dibayarkan ke seluruh THLT yang berada di Dinas tersebut.

"Namun pembayarannya nanti akan dilakukan secara bertahap, terutama untuk pembayaran gaji di bulan Oktober hingga Desember mendatang," jelasnya.

BACA JUGA:Tarif Angkot, Tunggu Petunjuk Kemenhub

BACA JUGA:Tanggapan Dewan Soal Mobnas Listrik, Wahono : Benahi Dulu Tunggakan Pajak Randis

Agar tidak terjadi permasalahan lebih lanjut, pihaknya meminta kepada seluruh THLT dibawah naungan Dikbud agar lebih bersabar, karena pihaknya memastikan akan berupaya penuh untuk membayarkan gaji mereka selama bekerja.

"Kita yakin anggaran yang di usulkan nanti secara penuh akan di sahkan oleh dewan. Karena mengingat ini hak-hak mereka yang harus terpenuhi, terutama selama mereka menjalankan tugasnya," singkatnya. 

 

Sumber: