2023, PUPR Kepahiang Terima DAK Rp 21,5 M

2023, PUPR Kepahiang Terima DAK Rp 21,5 M

DOK/CE Rudi A Sihaloho ST--

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Dinas Pekerjaan Umum dan Panataan Ruang (PUPR) Kepahiang, tahun 2023 mendatang akan mendapatkan kucuran Dana Alokasi Khusus (DAK) dari pemerintah pusat sejumlah Rp 21,5 miliar.

Disampaikan Kadis PUPR Kepahiang, Rudi A Sihaloho ST, DAK Rp 21,5 miliar tersebut seluruhnya akan digunakan untuk pembangunan ruas jalan di sejumlah titik dalam wilayah Kabupaten Kepahiang.

Yakni ruas jalan Desa Tebat Monok Kecamatan Kepahiang dan 2 ruas jalan lainnya dalam Kecamatan Seberang Musi, Desa Tebat Laut dan Desa Talang Gelompok.

"Kita sudah mendapatkan bocoran DAK yang akan kami kelola pada tahun 2023 mendatang. Jika tidak ada perubahan kita akan  mendapatkan DAK jalan sebesar Rp 21,5 miliar dan seluruhnya untuk pembangunan jalan," sampai Rudi.

BACA JUGA: Evaluasi APBD-P Tinggal Tanda Tangan Gubernur

BACA JUGA: IAIN Curup Segera Survey Lahan Hibah

Sebut rudi, setidaknya akan ada 3 ruas jalan yang akan dibangun menggunakan DAK 2023, diantaranya Desa Tebat Monok Kecamatan Kepahiang dan 2 ruas jalan lainnya dalam Kecamatan Seberang Musi, Desa Tebat Laut dan Desa Talang Gelompok.

"Rencanaya semua hotmix," ujarnya.

Menurutnya, dengan keterbatasan DAK yang didapatkan pihaknya baru bisa mengakomodir untuk 3 pembangunan ruas jalan itu saja.

Sementara untuk kecamatan lainnya supaya bisa bersabar dan semoga saja adanya tambahan dana dari APBD Kepahiang. 

BACA JUGA: Hari Ini 45 Panwascam Dilantik Langsung Bimtek

BACA JUGA: Launching Kegiatan HKN Bupati Harap Aksi Gizi jadi Kebiasaan

"Dengan menggunakan DAK wacana kita 3 ruas jalan akan dibangun. Sementara untuk ruas jalan lainnya di kecamatan lainnya supaya bisa berharap. Kita juga masih mengharapkan tambahan anggaran dari APBD Kepahiang untuk 2023 mendatang," pungkas Rudi.

Sumber: