Hingga Akhir Tahun JKN Terealisasi Sebesar 87 Persen

Hingga Akhir Tahun  JKN Terealisasi Sebesar 87 Persen

Yusran Fauzi ST--

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Sehubungan dengan pelaksanaan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang saat ini sedang gencar dilaksanakan oleh pihak Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong (RL) menargetkan, hingga akhir Tahun 2022 ini perealisasian JKN di ruang lingkup wilayah RL bisa sampai angka 87 persen dari yang sudah ditargetkan.

Dimana secara nasional saja, pemerintah pusat memiliki target sebesar 89 persen pada program JKN tersebut.

Sebagaimana disampaikan Sekda RL Yusran Fauzi ST pada rakor optimalisasi program JKN melalui penganggaran Tahun 2023 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Sekda pada Selasa 1 november kemarin.

BACA JUGA: Jalankan Amanat Undang-undang Pemkab Jalin Sinergi Berkesinambungan dengan Kejari

BACA JUGA: Tinjau Objek Wisata Kota Baru Santan Kemenparekraf Dijadwalkan Kunjungi Kabupaten Lebong

Jika saat ini masih banyak para honorer di Pemkab RL maupun perangkat desa yang belum terdaftar pada JKN.

Untuk itu menjadi PR tersendiri bagi Pemkab RL, agar program berskala nasional tersebut dapat dijalankan dan dilaksanakan sesuai dengan yang sudah ditargetkan.

"Sejak awal adanya program JKN ini, saat ini masih banyak honorer maupun perangkat desa yang belum terdaftar pada program JKN. Untuk itu kami menargetkan, sampai akhir tahun ini program JKN ini dapat dilaksanakan hingga 87 persen," ujar sekda.

Masih dikatakan sekda, jika pada pembahasan rapat kemarin juga, masih dalam tahap sosialisasi terhadap aturan-aturan yang mengatur tentang jaminan kesehatan yang dilaksanakan secara nasional.

BACA JUGA: KPM PKH Diminta Bersabar PKH Tahap IV Tunggu Petunjuk Pusat

BACA JUGA: 2023, PUPR Kepahiang Terima DAK Rp 21,5 M

Sehingga ada beberapa aturan turunan yang harus dipatuhi oleh gubernur dan bupati.

Khusunya regulasi untuk target nasional yang harus dipenuhi untuk menganggarkannya pada Tahun 2023 mendatang

"Sesuai dengan aturan-aturan yang ditetapkan. Kami menindaklanjuti hal tersebut dengan cara mengadakan rapat lanjutan soal optimalisasi program JKN melalui penganggaran Tahun 2023. Dimana kami juga akan melakukan pendataan lebih lanjut terhadap program JKN yang dijalankan di RL tersebut untuk menganggarkannya pada Tahun 2023 mendatang," sampai sekda.

Lebih lanjut sekda juga menyampaikan, jika dirinya optimis hingga akhir tahun nanti target yang ditetapkan tersebut bisa tercapai.

BACA JUGA: 2 Hektar Sawah Dipastikan Gagal Panen Total Kerugian Masih Dihitung

BACA JUGA: 9 Kegiatan Non Fisik TMMD Tuntas 1 Lagi Menyusul

Dimana pada tahun 2023 mendatang dirinya juga sudah menargetkan realiasasi program JKN ini bisa dijalankan hingga 90 persen.

"Dengan menjalankan beberapa upaya untuk percepatan perealisasian JKN di RL. Saya yakin target yang sudah ditetapkan tersebut bisa tercapai. Yang jelas kita jalankan saja usaha yang terbaik," singkat sekda.

Sumber: