Seragam Gratis Hari Ini Tiba, 2023 Dipercepat

Seragam Gratis Hari Ini Tiba, 2023 Dipercepat

DOK/CE ILUSTRASI--

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Dinas Pendidikan dan kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Rejang Lebong kembali merencanakan program seragam gratis yang akan peruntukan bagi siswa baru SD dan SMP pada tahun 2023 mendatang.

Program tersebut pada tahap pelaksanaannya akan lebih dipercepat lagi dari pada pada tahun sebelumnya. Dimana akan dilaksanakan antara bulan September hingga Oktober mendatang. 

Hal tersebut sebagaimana  yang disampaikan Kabid SMP Dikbud RL, Dedi Warsito SP yang juga merupakan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) program tersebut di tahun 2022.

"Insyaallah program Seragam Gratis tersebut akan kembali dilanjutkan pada tahun 2023, dan program tersebut kemungkinan pelaksanaanya dipercepat  pada September hingga Oktober 2023 mendatang," ujarnya.

BACA JUGA:Seragam Gratis Diserahkan Bupati, Dikbud Gelar Acara Simbolis

BACA JUGA:Anggaran Tersedia di APBD-P 2022 Sanusi: Seragam Gratis Wajib Tersalurkan

Dikatakan Dedi dipercepatnya pelaksanaan Program Seragam Gratis tersebut dikarenakan pihaknya sudah berkaca pada pengalaman di tahun 2022 yang cukup melelahkan jika melaksanakan program tersebut pada akhir tahun.

"Jika jumlah siswa baru tahun 2023 sudah diketahui, maka program seragam gratis tersebut akan langsung kami laksanakan sehingga nantinya diharapkan pada semester ganjil 2023 segam gratis tersebut sudah bisa disalurkan dan juga dipakai langsung oleh siswa," jelanya.

Sementara itu Dedi mengatakan bahwasanya untuk program gratis tersebut nantinya sama seperti pada pelaksanaan di tahun 2023 yang memberikan seragam gratis tersebut sudah berbentuk seragam jadi, dan juga seragamnya masih sebanyak satu stel per siswa.

BACA JUGA:Realisasi BPHTB Kepahiang Meningkat Drastis

BACA JUGA:Kasat Binmas Polres Lebong Berganti

"Seragam Gratis tersebut masih sama seperti pada tahun 2022 yang memberikan seragam jadi sebanyak satu stel per siswa  yakni Putih Merah untuk SD, dan untuk SMP yakni putih biru,"  terangnya. 

Seragam Tiba Besok 

Dedi juga menginformasikan bahwa seragam gratis yang dilaksanakan pihaknya pada tahun 2022 tersebut kemungkinan akan tiba pada Selasa 27 Desember hari ini kantor Dikbud RL sebanyak satu truk dengan sebanyak 8.543 setel dengan rincian sebanyak 4.479 untuk SD dan juga 4.064 untuk SMP, dan seragam gratis tersebut akan secepat disalurkan oleh pihaknya. 

BACA JUGA:Jasa Pengawalan Gratis Tetap Berjalan

BACA JUGA:6 Poktan Dibantu Rp 600 Juta, BRI KC Curup

"Untuk penyaluran seragam gratis tersebut akan dilaksanakan di 3 titik yang ada di kabupaten Rejang Lebong, tiga titik tersebut diantaranya yakni UPT PUT, Seputaran Curup sekitarnya, dan juga Bermani Ulu Raya," pungkasnya.

Sumber: