Besok Pembahasan Finalisasi Pengambilan Keputusan Raperda RTRW

Besok Pembahasan Finalisasi Pengambilan Keputusan Raperda RTRW

Humas DPRD/CE Rapat pembahasan RTRW di gedung Banggar DPRD Kepahiang.--

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Pembahasan Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Kepahiang Tahun 2022-2042 telah masuk pada tahap finalisasi.

Dan juga telah dipastikan batas wilayah Kabupaten Kepahiang sudah disesuaikan dengan baik.

Ketua Pansus Raperda RTRW Kabupaten Kepahiang, Eko Guntoro SH mengatakan, jika finalisasi pengambilan keputusan Raperda RTRW Kabupaten Kepahiang akan digelar besok. 

Dimana melalui penjabaran Dinas PUPR berdasarkan Permendagri Nomor 51 Tahun 2013 tentang batas wilayah Kabupaten Kepahiang dengan Kabupaten Bengkulu Tengah, dan Permendagri Nomor 52 Tahun 2017 tentang batas wilayah Kabupaten Kepahiang dan Kabupaten Empat Lawang (Provinsi Sumatera Selatan) dalam Raperda RTRW Kabupaten Kepahiang sebelumnya sudah diatur dan disesuaikan dengan baik.

BACA JUGA:Eksekutif dan Legislatif Matangkan Raperda RTRW

BACA JUGA:Masa Kerja Pansus Berakhir, Perda RTRW Belum Juga Rampung

Sedangkan untuk batas wilayah Kabupaten Kepahiang dan Kabupaten Rejang Lebong, dikatakannya telah diatur berdasarkan kesepakatan batas wilayah yang ditandatangani olen Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia.

“Terkait batas-batas wilayah Kabupaten Kepahiang yang telah diatur dalam Raperda RTRW tersebut tetap dapat dilakukan penyesuaian kembali jika nantinya terbit Permendagri terbaru disaat Perda RTRW berjalan,” ucap Eko.

Dikatakan Eko, melalui rapat pembahasan finalisasi pengambilan keputusan Raperda RTRW, dirinya berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang khususnya Dinas PUPR dapat terus mengiring Raperda RTRW sampai pada tahap evaluasi gubernur hingga rekomendasi Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

BACA JUGA:65 Pjs Kades Wajib Bawa Perubahan

BACA JUGA:Soal Aset di Pihak Ketiga Akan, Ini Kata Sekda

“Masih banyak proses yang harus dilakukan oleh Dinas PUPR yang merupakan tantangan atau pekerjaan berat kedepannya. Oleh karena itu kami berharap tantangan berat yang bersama-sama telah dikerjakan oleh Pemkab dan DPRD Kepahiang dalam waktu yang singkat ini dapat diselesaikan dengan baik,” singkatnya.

Sumber: