Waspada Uang Palsu Jelang Idul Adha

Waspada Uang Palsu Jelang Idul Adha

Alexander--

LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Kapolres LEBONG AKBP Awilzan SIK melalui Kasat Reskrim, Iptu Alexander meminta kepada seluruh masyarakat dalam wilayah hukumnya tersebut, agar tetap waspada terhadap peredaran uang palsu (Upal).

Imbauan ini disampaikan mengingat beberapa hari lagi memasuki hari raya Idul Adha 1444 hijriah 2023.

Maka dari itu, masyarakat diminta agar tidak mudah tertipu terhadap upal yang diedarkan berupa lembaran Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu.

"Mengingat sebentar lagi memasuki lebaran Idul Adha, diimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada terhadap peredaran upal. Karena saat perayaan hari-hari besar peredaran uang palsu kerap terjadi," kata Kasat.

Menurut Kasat, para pelaku atau pengedar upal biasanya kerap memanfaatkan momentum saat warga banyak melakukan transaksi jual beli untuk keperluan lebaran.

BACA JUGA:

Yang mana para pengedar upal kebanyakan membelanjakan uang palsu di toko yang ramai pengunjung untuk membeli kebutuhan lebaran.

"Peredaran upal biasanya berupa pecahan Rp 50 ribu hingga Rp 100 ribu dengan kondisi hampir mirip dengan aslinya, hanya saja upal tersebut memiliki perbedaan dari material kertasnya," terang Kasat.

Masih dikatakan Kasat, agar masyarakat tidak menjadi korban peredaran uang palsu yang dimaksud, diharapkan masyarakat bisa lebih teliti dalam menerima uang, salah satunya dengan benar-benar memeperhatikan bentuk uang dan melakukan pengecekan 3D untuk mengetahui keasliannya, dengan cara Dilihat, Diraba, serta Diterawang.

"Intinya masyarakat harus lebih berhati-hati saat menerima uang, jangan sampai nantinya menjadi korban penipuan uang palsu," tandasnya. 

BACA JUGA:

Sumber: