Ngaku Emosi, Oknum ASN Nyaris Bakar Istri

Ngaku Emosi, Oknum ASN Nyaris Bakar Istri

IST/CE Pelaku saat menjalani pemeriksaan di Polres Kepahiang.--

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Entah apa yang terlintas dipikiran AS (37), oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) Kepahiang, yang merupakan warga Kelurahan Pasar Ujung Kepahiang.

Lantaran mengaku emosi dan sempat cekcok terhadap RA (37) warga Kelurahan Pasar Ujung yang merupakan isterinya sendiri.

Pada Kamis (13/7) lalu, AS nekat nyaris melakukan percobaan pembunuhan terhadap isterinya sendiri dengan cara membakar tubuh sang isteri.

Dimana diketahui, kejadian tersebut terjadi usai AS dan RA terlibat cekcok soal mobil L300. Yang membuat AS gelap mata dan menyiram RA dengan pertamax, serta hendak membakarnya.

Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu AKBP Yana Supriatna melalui Kasat Reskrim Iptu Doni Juniansyah SM didampingi Kanit Pidum Ipda Fredo Ramous SSos saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya sudah menerima laporan secara resmi dari RA yang menjadi korban pada kejadian tersebut.

BACA JUGA:

"Benar kita sudah menerima laporan soal percobaan pembunuhan. Dimana aksi pembunuhan yang akan dilakukan sang suami, dilakukan dengan cara membakar isterinya sendiri," ujar Kanit.

Diceritakan Kanit secara rinci, berdasarkan keterangan yang diberikan pelapor yang merupakan isteri AS. Kejadian tersebut bermula ketika RA sedang memasak di dapur, dan dihampiri suaminya AS yang langsung menanyakan mobil Mitsubishi L300 miliknya, namun tidak mendapat jawaban yang diinginkan.

Sehingga keduanya terlibat cekcok mulut, yang membuat AS gelap mata dan menyiramkan BBM Pertamax sebanyak 5 liter ke sekujur tubuh RA dengan niat ingin membakarnya.

Hanya saja peristiwa tersebut tidak terjadi, lantaran pelaku mengurungkan niatnya karena lupa meletakkan korek dan melihat anaknya menangis. Serta isterinya yang keburu kabur disaat sang suaminya itu sedang mencari korek.

"Waktu itu sekitar pukul 08.30 WIB, korban sedang memasak di rumahnya. Dan pelaku saat itu baru pulang langsung menanyakan mobil L300nya, namun tidak mendapatkan jawaban yang diinginkan, sehingga keduanya terlibat cekcok hingga AS nekat untuk membakar RA," tetang Kanit.

Dikatakan Kanit, atas kejadian tersebut dan dari laporan yang dilayangkan RA ke SPKT Polres Kepahiang. Tim Elang Jupi Sat Reskrim Polres Kepahiang sudah mengamankan AS beserta sejumlah barang bukti hang digunakan AS untuk percobaan pembunuhan.

BACA JUGA:

"Pelaku sudah kita amankan, dan saat ini masih menjalankan pemeriksaan lebih lanjut. Sementara untuk barang bukti, kita juga sudah mengamankan satu unit jerigen yang digunakan pelaku saat menyiram korban.

Sumber: