Usulan Pengadaan Uji KIR di Rejang Lebong Kandas!

Usulan Pengadaan Uji KIR di Rejang Lebong Kandas!

Uji KIR kendaraan.-ilustrasi-

CURUPEKSPRESS.COM - Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Rejang Lebong, Surya ST MSi menerangkan soal usulan penganggaran untuk alat dan sarana KIR di Rejang Lebong terhalang dengan regulasi. Hal ini diketahui pihak ya pasca melakukan rapat bersama dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan benar jika itu terhalang dengan regulasi.

"Kita kemarin sudah membahas, namun memang untuk menganggarkan, kita terhalang regulasi," sampai Surya. 

Dikatakan politisi PDI Perjuangan ini jika KIR tersebut diambil alih oleh Kementerian Perhubungan RI. Sehingga mubazir saja jika dipaksakan untuk menganggarkan, nantinya tidak kembali ke Rejang Lebong.

Sedangkan saat ini APBD Rejang Lebong, sedang dalam defisit yang luar biasa, dan masih banyak pembangunan lain yang perlu diberikan.

BACA JUGA:

"Untuk KIR memang tidak kita anggarkan," ungkapnya.

Dimana sudah terhalang dengan regulasi Kemenhub, ditambah anggaran Rejang Lebong yang tidak cukup memadai, sehingga dipastikan tidak menganggarkan. Sehingga pihaknya juga meminta kepastian terlebih dahulu tentang KIR tersebut, baru nantinya bicara tentang anggaran perbaikan sarana dan alat KIR tersebut.

"Kita pastikan regulasinya terlebih dahulu, baru nantinya kita bicara anggaran," terangnya.

Ditambah lagi saat ini yang jelas APBD Rejang Lebong untuk 2024 dalam KUA PPAS sendiri, masih dengan angka defisit yang cukup tinggi, ditambah dengan Rejang Lebong fokus dalam menyelesaikan bidang pelayanan dasar, baik kesehatan maupun pendidikan di Rejang Lebong. 

 

BACA JUGA:

Sumber: