Lama Padam, Traffic Light Pasar Tengah Akhirnya Nyala Kembali

Lama Padam, Traffic Light Pasar Tengah Akhirnya Nyala Kembali

Proses pemasangan alat traffic light.-NICKO/CE-

HOTNEWS,CURUPEKSPRESS.COM - Setelah sekian lama tak berfungsi sebagaimana mestinya, akhirnya Rabu (3/4) kemarin, traffic light Pasar Tengah kembali berfungsi. 

Dari pantauan wartawan, alat yang hilang berupa traffic controller sudah sampai, dan dipasangkan lagi ke bagian traffic light.

Dengan demikian dipastikan, selama suasana mudik lebaran dan seterusnya traffic light akan berfungsi seperti sebelumnya.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Rejang Lebong Rachman Yuzir SE menyampaikan, dengan diperbaiki dan difungsikannya kembali traffic light yang ada di Pasar Tengah itu.

BACA JUGA:Traffic Light Mati Bahayakan Pengendara

BACA JUGA:Soal Traffic Light Tak Berfungsi, Dishub Usulkan Perbaikan ke Provinsi

 

Artinya lalu lintas akan kembali normal seperti sebelumnya. Untuk itu demi kenyamanan bersama, dirinya mengharapkan masyarakat dapat menjaga dan memeliharanya secara bersama-sama.

"Traffic light kan sudah diperbaiki, kami harap kedepannya masyarakat dapat membantu kami untuk menjaga dan memelihara traffic light yang ada. Karena kalau kalai sendiri yang menjaganya, saya rasa tidak akan terpantau terus," ujarnya.

Yuzir juga menjelaskan, dengan terciptanya kenyamanan bersama dalam berkendara. Artinya mengurangi juga hal-hal yang tidak diinginkan, seperti laka lantas dan sebagainya.

Sehingga dengan demikian lanjut Yuzir, para pengendara juga bisa lebih tertib lagi untuk mematuhi tata tertib lalu lintas yang sudah ada.

BACA JUGA:Pengendara Keluhkan Traffic Light Tidak Berfungsi, Ancam Keselamatan Pengguna Jalan

BACA JUGA:Traffic Light Kawasan Pasar Akan Diaktifkan

 

Sumber: