Resep Kue Rambutan

Resep Kue Rambutan

Kue Rambutan -ILUSTRASI/NET-

FOOD,CURUPEKSPRESS.COM -  Kue rambutan merupakan salah satu kue kering yang dibuat menyerupai buah rambutan. Kue ini dibalut dengan meisis warna-warni atau coklat.

Mari simak resep dibawah ini

 

Bahan:

  • 500 gr tepung terigu
  • 200 gr margarin
  • 100 gr butter
  • 50 gr gula halus
  • 2 kuning telur
  • Vanili secukupnya

Toping:

  • Cokelat batangan, lelehkan
  • Meisis secukupnya

BACA JUGA:Resep Kue Basah Lapis Legit Khas Lampung

BACA JUGA:Resep Ramadan, Kue Bingka

 

Cara Membuat:

  1. Mixer mentega, gula halus, butter, vanili selama 3 menit dengan kecepatan tinggi.
  2. Tambahkan kuning telur lalu mixer lagi sampai tercampur rata dengan kecepatan sedang.
  3. Masukkan tepung terigu lalu uleni adonan dan bentuk bulat-bulat kecil, lalu panggang hingga matang.
  4. Siapkan cokelat yang sudah dilelehkan pada wadah, kemudian celupkan kue ke dalamnya lalu gulirkan pada cokelat meses, hingga semua permukaan terbalur dengan meises.
  5. Biarkan coklat beku dalam suhu ruang. Jika sudah mengeras, simpan dalam toples.
  6. Kue rambutan siap disajikan.

Sumber: