Personel Bhayangkara Terima Reward

Personel Bhayangkara Terima Reward

HABIBI/CE Kapolres saat memberikan penghargaan kepada salah satu Polsek diwilkum Polres RL--

REJANG LEBONG,CURUPEKSPRESS.COM   - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76, menjadi berkah kepada  Puluhan personel Polres Rejang Lebong.

BACA JUGA :  Apakah Qurban Sapi dan Kerbau Sama? Ini Penjelasannya 

Ini setelah puluhan personel Polres RL tersebut mendapat reward baik dari Kapolda maupun Kapolres RL atas prestasi yang telah diraih. 

BACA JUGA :  Sertifikasi 6 Bidang Tanah Rampung 

Kapolres RL, AKBP Tonny Kurniawan SIK mengatakan bahwa dengan penghargaan yang diberikan ini, agar para anggota kedepannya bisa lebih semangat dalam menjalankan tugasnya.

Karena sebut Kapolres, tantangan kedepan itu makin sulit.

BACA JUGA : Terminal Merigi Akan Beralih Fungsi Jadi Pasar 

"Oleh karena itu, penghargaan yang kita berikan hari ini (kemarin, red) baik penghargaan dari Kapolda maupun Kapolres, ini dapat memacu semangat lebih kepada personil," ujarnya. 

BACA JUGA : Hore !! Ribuan ASN Nikmati Gaji ke 13

Adapun penghargaan yang diberikan kepada personel diantaranya penghargaan program  percepatan vaksinasi covid-19 dengan cara menggratiskan isi dagangan yang bersangkutan demi terlaksanakannya vaksinasi covid-19 di Desa Kampung Melayu Kecamatan Bermani Ulu.

BACA JUGA : Tanpa Sebab Kepsek SMP PGRI 2 Diberhentikan Sepihak 

Kemudian, prestasi dalam kegiatan dewan kerja cabang berbagi 1000 takjil bersama kwarcab 0703 RL di bulan ramadhan, prestasi penangkan pelaku curas oleh Satreskrim dan Polsek jajaran.

BACA JUGA : Buat NPWP Kini Bisa Lewat HP 

Selanjutnya, prestasi pengungkapan 338 KUHP yang terjadi Desa Tanjung Gelang Kecamatan Kota Padang, prestasi pengungkapan tindak pidana kekerasan terhadap anak, prestasi sebagai mentor latihan kerja siswa SPN, prestasi pelaksanaan Turjawali melalui aplikasi Eturjawali yang 6 kali berturut peringkat Eturjawali.

BACA JUGA : Serapan DAK Fisik Baru 1,09 Persen 

"Selanjutnya, prestasi responsifitas kurang dari 24 jam ungkap kasus tabrak lari viral, prestasi dedikasi dan loyalitas yang tinggi dalam melayani masyarakat bidang samsat desa dan keliling, prestasi pelayanan publik bidang satpas, prestasi dedikasi sebagai operator PNBP dan bensat, prestasi petugas administrasi dalam melengkapi administrasi, prestasi peringkat 1, 2 dan 3 golongan I, II, III kesamaptaan jasmani berkala dan prestasi pengungkapan kasus narkoba paket besar," pungkasnya. 

 

Sumber: