LEBONG, CE - Tempat Pembuatan Sementara (TPS) di ruas jalan protokol Desa Sukasari Kecamatan Lebong Utara, sejak beberapa minggu terakhir dipenuhi sampah hingga menumpuk tidak diangkutoleh pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lebong. Usut punya usut, tidak diangkutnya sampah tersebut lantaran lantaran terkendala anggaran.
Dikatakan Kadis Lingkungan Hidup Lebong Zamhari menyampaikan bahwa, sejumlah truk pengangkut sampah di daerah itu, sempat berhenti beroperasi karena terkendala anggaran operasional yang minim menyebabkan sampah menumpuk di TPS.
"Truk sampah sempat berhenti beroperasi beberapa pekan karena biaya operasional tidak ada," katanya.
Diakuinya, bahwa pengangkutan sampah sempat terhenti, karena bahan bakar minyak untuk kendaraan operasional pengangkut sampah tidak tersedia. Itupun setelah dilakukan realokasi dan refocusing anggaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Lebong Tahun Anggaran (TA) 2020. Di mana salah satu item kegiatan operasional pengolahan sampah DLH Lebong turut juga dipangkas.
"Mulai tanggal 1 Juli, DLH tidak bisa angkut sampah karena dana operasional pengolahan sampah dialihkan untuk pandemi Covid-19 di Kabupaten Lebong," jelasnya.
Oleh karena itu, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Badan Keuangan Daerah (BKD) Lebong terkait ketersediaan anggaran tersebut. Paling tidak, anggaran operasional yang dibutuhkan sebesar Rp 143 juta sampai akhir tahun.
"Kita sudah berkoordinasi dengan BKD, dan sudah ada titik terang. Walau anggarannya belum cair, besok kita angkut semua dengan melibatkan seluruh tenaga di DLH," tandasnya. (CE4)