REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Sekolah Dasar Negeri 62 Rejang Lebong merupakan salah satu sekolah penggerak angkatan ke 2.
Sekolah yang berada di Desa Sumber Bening Kecamatan Selupu Rejang tersebut mengaku bahwasanya saat ini sekolahnya tersebut kekurangan guru yang sudah berstatus Pegawai Negeri Sipil. Pasalnya sekolah tersebut hanya memiliki 4 orang guru ASN dan untuk bisa melaksanakan kegiatan belajar mengajar di sekolahnya, sekolah tersebut harus mengisi kekurangan guru tersebut dengan mempekerjakan guru bantu yang masih berstatus Honorer sebanyak 8 orang. Hal tersebut disampaikan Kepala SDN 62 RL, Firmansyah MPd Kepada wartawan Selasa 13 September Kemarin. BACA JUGA:Tak Terima Diberi Sanksi, Seorang ASN 'Bongkar' Bobrok Atasan BACA JUGA:Cairr... BLT Subsidi BBM Wilayah Lebong Mulai Disalurkan "Saat ini sekolah kami hanya mempunyai 14 orang guru dengan rincian 4 orang sudah PNS dan sebanyak 8 orang yang masih honorer. kekurangan guru PNS ini sudah hampir 5 tahun kami rasakan, seharusnya sebagai sekolah penggerak sekolah kami seharusnya mendapat perhatian dari pihak pemerintah terutama gurunya," ujar Kepsek. Dikatakan, sebagai sekolah penggerak sekolahnya dituntut untuk bisa menjadi contoh bagi sekolah - sekolah lainya dengan menerapkan penguatan proyek profil pelajar pancasila di sekolahnya. Akan tetapi dengan sedikitnya guru PNS tersebut sangat menyusahkan pihaknya untuk bisa melaksanakan program tersebut. BACA JUGA:Bupati Pastikan 2023 Tidak Ada Kenaikan Gaji BACA JUGA:5 Pemuda Gagalkan Aksi Begal, Kapolres Beri Reward "Tentunya sebagai sekolah penggerak kami ingin meningkatkan kualitas di sekolah kami, akan tetapi dengan sedikitnya guru PNS dan sekolah kami juga harus banyak mempekerjakan guru honorer tentunya sekolah kami sangat terbatas pergerakannya, apalagi murid kami hanya berjumlah 198 orang sudah tentu anggaran dana Bosnya juga sangat terbatas," jelasnya. Sambung Kepsek yang pastinya pihaknya berharap supaya pemerintah bisa sedikit memberikan perhatian kepada sekolahnya terutama pada guru - guru di sekolahnya.SDN 62 Rejang Lebong, Sekolah Penggerak Minim Guru ASN
Rabu 14-09-2022,13:00 WIB
Reporter : AZIZ AHMAD
Editor : SARI APRIYANTI
Kategori :
Terkait
Minggu 11-08-2024,10:21 WIB
Resep Gado-Gado Makanan Khas Rejang Lebong
Minggu 30-06-2024,10:39 WIB
BREAKING NEWS : Pria Paru Baya di Rejang Lebong Tewas Gantung diri
Senin 17-06-2024,12:52 WIB
Kembali Terjadi, Sapi Qurban Kabur Saat Hendak Disembelih
Senin 17-06-2024,07:43 WIB
Salat Id, Ribuan Warga Muhammadiyah Padati Lapangan Setia Negara, Juga Bupati RL Drs Syamsul Effendi MM
Sabtu 15-06-2024,15:42 WIB
Serahkan Rekom, PKB Siap Menangkan Syamsul Effendi di Pilkada 2024
Terpopuler
Sabtu 02-11-2024,08:00 WIB
5 Film Horor yang Akan Tayang di Bioskop Pada Bulan November 2024, Jangan Sampai Kelewatan!
Sabtu 02-11-2024,05:00 WIB
Tips Merawat Kesehatan Baterai Laptop agar Tak Boros
Sabtu 02-11-2024,13:00 WIB
Lirik Lagu 'Die With A Smile' Bruno Mars Feat Lady Gaga
Sabtu 02-11-2024,01:00 WIB
Penyebab WiFi Terhubung tapi Tidak Ada Akses Internet di Android
Sabtu 02-11-2024,03:00 WIB
3 Penyakit yang Bisa Diredakan Dengan Minum Kopi Hitam Tanpa Gula
Terkini
Sabtu 02-11-2024,19:00 WIB
Resep Asam Pedas Hiu Mulus
Sabtu 02-11-2024,18:00 WIB
Resep Sambal Usus Mantul
Sabtu 02-11-2024,17:00 WIB
Resep Donat Ubi Ungu
Sabtu 02-11-2024,16:00 WIB
Dari Smartwatch hingga Laptop: Jenis-Jenis Gadget yang Perlu Diketahui
Sabtu 02-11-2024,15:00 WIB