Pengelolaan Sampah Diwacanakan Gunakan Pihak Ketiga

Kamis 24-11-2022,14:50 WIB
Reporter : ADITYA MAHENDRA PUTRA
Editor : SARI APRIYANTI

LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lebong, berencana akan menggunakan jasa pihak ketiga dalam mengelola pengangkutan sampah di wilayah tersebut. Hal ini sebagai upaya meningkatkan pelayanan kebersihan yang prima dan maksimal kepada masyarakat.

Kepala Dinas DLH Lebong, Indra Gunawan SPi MSi mengatakan, terkait rencana tersebut ia mengaku sudah menyampaikan kebutuhan anggaran kepada DPRD Lebong.

"Terkait kebutuhan anggaran sudah kita sampaikan, tinggal menunggu apakah disetujui atau tidak," kata Indra.

Menurut Indra, ada beberapa alasan pihaknya menggunakan jasa pihak ketiga dalam pengelolaan sampah di Lebong, pertama di tahun mendatang pemerintah akan menghapus seluruh tenaga honorer, kedua bisa meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor retribusi sampah.

BACA JUGA:Proyeksikan Belanja 2023

BACA JUGA:Terdaftar di Sipol, 1 Pendaftar PPK Ditolak Siakba

"Karena jasa pihak ketiga itu sama dengan sistem outsourcing itu dirasa bisa meningkatkan kesejahteraan petugas kebersihan yang selama ini berstatus Tenaga Harian Lepas Terkontrak (THLT)," ungkapnya.

Kemudian alasan lainnya, dengan melibatkan pihak ketiga armada angkutan sampah yang dimiliki juga bisa disewakan oleh pihak ketiga. Hal ini juga bisa menjadi penghasilan tambahan terutama meningkatkan PAD.

"Tentunya penyewaannya disesuaikan dengan ketentuan yang berlaku," jelasnya.

BACA JUGA:46,01 Persen APBD Untuk Belanja Pegawai

BACA JUGA:'Oknum Guru Sunat PIP', Polisi Cium Indikasi Keterlibatan Pihak Lain

Ditambahkannya, apalagi selama ini pihaknya kesulitan untuk memenuhi petugas untuk membongkar muat sampah karena minimnya minat dari masyarakat itu sendiri. Ditambah lagi, saat ini petugas yang ada rata-rata sudah berusia tua.

"Diharapkan dengan menggunakan jasa pihak ketiga, bisa meningkatkan upah para petugas bongkar muat sampah," tukasnya. 

Kategori :

Terkini

Kamis 02-05-2024,04:00 WIB

Lirik Lagu 'Setahun Lalu' Geisha

Kamis 02-05-2024,02:00 WIB

Lirik Lagu 'Lamunan' Niken Salindry

Kamis 02-05-2024,00:00 WIB

Resep Kubis Gulung Isi Ayam

Rabu 01-05-2024,22:00 WIB

Lirik Lagu 'Najis' Niken Salindry