Cuti Hari Raya Idul Fitri 2023, Ini Jadwal Libur Lebaran untuk Anak Sekolah di Rejang Lebong!

Selasa 11-04-2023,09:09 WIB
Reporter : AZIZ AHMAD
Editor : SARI APRIYANTI

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Libur hari raya idul fitri 1444 H untuk seluruh Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang berada berada di ruang lingkup Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Rejang Lebong akan dimulai pada Senin tanggal 17 April 2023.

Dimana libur hari raya tersebut hingga Sabtu tanggal 29 April 2023 dan akan mulai masuk ke sekolah pada Selasa 2 Mei 2023.

BACA JUGA:Melalui DAK 2023, 2 SMP di Rejang Lebong Bakal Terima Chromebook

BACA JUGA:SMPN 44 Rejang Lebong, Butuh Penambahan Ruangan

Demikian isi surat edaran Dikbud RL terkait libur hari raya nomor : 800/343/ Set.I. Dikbud/2023.

Sementara itu saat dikonfirmasi kepada Bidang Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong mengenai jadwal libur hari raya idul fitri 1444 H bahwasanya pihaknya mengikuti jadwal yang sudah ditentukan oleh Dikbud Rejang Lebong yakni tanggal 17 April hingga 29 April 2023 mendatang.

BACA JUGA:Bulan Ramadhan, SMPQ Darul Maarif NU Gelar Kilatan Kitab Kuning dan Tadarusan

BACA JUGA:SDN 77 Rejang Lebong Bangun Mushola Secara Swadaya

“Untuk jadwal libur Idul Fitri 1444 H untuk Madrasah Aliyah (MA), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) menyesuaikan dengan jadwal libur yang sudah di tentukan oleh pihak Disdikbud Rejang Lebong,” ujar Kasi Madrasah Adri Hadi SAg MPd.

Dalam lain kesempatan disampaikan juga oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadis Dikbud) RL, Reza Pakhlevi SH MM walaupun sudah ditetapkan masing-masing sekolah akan libur pada tanggal 17 April mendatang.

BACA JUGA:18 SMA di Rejang Lebong Ikuti OSN Tingkat Kabupaten

BACA JUGA:KKKS Curup Gelar Seleksi FLS2N Tingkat Kecamatan

Akan tetapi pihaknya mengharapkan supaya pihak sekolah bisa mematuhi jadwal yang sudah di tentukan serta tidak menambah hari libur.

“Berdasarkan kalender pendidikan tahun ajaran 2022/2023, seminggu setelah masuk pasca libur lebaran Idul Fitri maka SD dan SMP akan melaksanakan ujian sekolah, oleh karena itu masing – masing sekolah dilarang untuk menambah hari libur,” jelas Rezza.

BACA JUGA:Hore, Pelajar di Rejang Lebong Bakal Terima PIP

Kategori :