Mesin Roasting Karya Syaifudin Tampil di Gelaran TTG Tingkat Nasional

Mesin Roasting Karya Syaifudin Tampil di Gelaran TTG Tingkat Nasional

ILUSTRASI/NET--

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Kepahiang patut berbangga, memiliki sumber daya manusia (SDM) yang selalu bisa dibanggakan dan tampil pada ajang-ajang tingkat regional maupun nasional.

Salah satunya yang ditunjukan Syaifudin Zuhri (52), yang hari ini Rabu 19 oktober akan tampil pada gelaran teknologi tepat guna (TTG) tingkat nasional yang diselenggarakan di Kabupaten Cirebon Jawa Barat.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya Udin -- Syaifudin Zuhri yang akrab disapa, merupakan pemenang lomba TTG tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2022 dengan karyanya membuat mesin roasting kopi berstandar mutu makanan dan minuman, yang menggunakan bahan bakar listrik.

"Saya sekarang sudah di Cirebon, rencananya besok (hari ini, red) akan tampil pada gelaran TTG tingkat nasional," akunya yang kemarin dihubungi melalui sambungan telepon (HP).

BACA JUGA: Syawal Bersyukur, Keinginan Miliki Rumah yang Layak Diwujudkan TNI Melalui TMMD

BACA JUGA: Cium Ada Indikasi Penimbunan BBM Komisi I Kepahiang Minta APH Turun Tangan

Disampaikannya, pada gelaran tersebut dirinya akan menampilkan dan mempraktikkan penggunaan mesin roasting kopi buatannya, yang telah diakui memiliki standar mutu makanan dan minuman.

Yang mana sambung Udin, jika gelaran TTG yang diikutinya tidak hanya akan dihadiri peserta TGG dari seluruh provinsi di Indonesia, juga akan langsung disaksikan oleh pejabat negara dan gubernur serta bupati seluruh Indonesia.

"Mohon doanya, semoga kami berhasil menampilkan karya kami, sehingga bisa membawa nama baik daerah khususnya Kabupaten Kepahiang dan Bengkulu umumnya," ujarnya.

Tidak hanya akan menampilkan mesin roasting buatan tangannya.

BACA JUGA: Jabatan Sekdes Kepahiang Dikembalikan Pasca Putusan Inkrah

BACA JUGA: Lelang 32 Unit Mobnas Lebong Dimulai

Warga Desa Penanjung Panjang Kecamatan Tebat Karai ini, juga akan mempromosikan kopi asal Kepahiang kepada seluruh peserta yang akan mengikuti gelaran TTG tingkat nasional tersebut.

Sekedar mengulas, pada tahun sebelumnya 2021 Syaifudin Zuhri juga berhasil masuk 10 besar nasional gelaran TTG yang juga menampilkan mesin roasting kopi bertenaga listik.

Hanya saja pada saat itu keberuntungan belum berpihak pada Syaifudin Zuhri yang gagal menjadi juara. Karena mesin roasting buatannya dinilai belum ramah lingkungan kerena tidak memiliki standar mutu makanan dan minuman.

Berkaca pada pada kegagalan yang pertama itu, Syaifudin Zuhri kembali berinovasi dengan membuat mesin roasting kopi yang dinilainya telah memenuhi standar yang dimaksud.

BACA JUGA: Sekda: Pembayaran TPP Lebong Tunggu DPA Perubahan

BACA JUGA: Tugu TMMD Reg ke 115 Kodim 0409/RL Dibangun, Simbol Kemanunggalan TNI Bersama Rakyat

Pada gelaran TTG tingkat Provinsi Bengkulu yang dilaksanakan beberapa waktu yang lalu mesin  roasting kopi buatannya kembali berhasil menjadi juara 1 tingkat provinsi sehingga berhak untuk mengikuti gelatan TTG tingkat nasional yang dilaksanakan saat ini di Kabupaten Cirebon Provinsi Jawa Barat.

Sumber: