Dokumen Tidak Lengkap, 2 CJH Pengganti Belum Ditetapkan

Dokumen Tidak Lengkap, 2 CJH Pengganti Belum Ditetapkan

IST/CE Jemaah haji Kabupaten Kepahiang tahun 2022.--

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM – Dikarenakan saat ini pihak Kementrian Agama (Kemenag) KEPAHIANG masih menunggu berkas yang disiapkan oleh 6 Calon Jemaah Haji (CJH) cadangan yang diberikan pihak Provinsi kemarin.

Sampai saat ini belum ditetapkan 2 dari 6 CJH yang dipastikan akan berangkat haji di tahun 2023 ini.

Sebagaimana disampaikan Kakan Kemenag Kepahiang H Albahri MSi melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) Zulfakar Alamsyah SAg, sejauh ini 6 CJH cadangan yang diberikan sudah melakukan pelunasan pada tahap 2 kemarin.

BACA JUGA:

Hanya saja sampai saat ini, keenam CJH itu dalam upaya penyiapan kelengkapan berkas.

Seperti pembuatan paspor, scan biometrik, dan lainnya. Hanya saja dikatakannya, untum menetapkan 2 nama CJH yang berangkat haji menggantikan CJH yang batal berangkat. Pihaknya masih menunggu semua kelengkapan berkas CJH selesai.

“Untuk saat ini kita masih menunggu kelengkapan berkas dari 6 CJH cadangan. Jadi belum bisa ditetapkan 2 nama CJH yang akang berangkat. Yang jelas Insya Allah nanti dipilih sesuai dengan kelengkapan berkas dan nomor urut,” sampainya.

BACA JUGA:

Selain itu Zulfakar juga mengatakan, agar para CJH tetap menjaga kesehatan.

Dan bersiap untuk mengikuti manasik haji pada tingkat kecamatan nanti.

“Sambil menunggu 2 nama CJH ditetapkan menggantikan CJH yang batal berangkat. Para CJH lain diharuskan ikut manasik haji pada tingkat kecamatan. Untuk 2 CJH susulan nanti bisa bergabung pada manasik haji di kecamatan lainnya yang belum melaksanakan manasik,” singkatnya.

BACA JUGA:

Sumber: