Luar Biasa.. RL Terbaik 1 Penanganan Stunting

Luar Biasa.. RL Terbaik 1 Penanganan Stunting

IST/CE Wabup Hendra saat menerima piagam penghargaan terbaik stunting dari Pemprov Bengkulu.--

CURUP, CURUPEKSPRESS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong, mendapat penilaian tertinggi terhadap kinerja yang dilakukan Pemkab/Pemkot dalam pelaksanaan delapan aksi konvergensi percepatan penurunan stunting di Provinsi Bengkulu.

Dikatakan Plt Kepala Dinas Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kabupaten Rejang Labong, Sutan Alim SSos, penghargaan tersebut diterima Pemkab Rejang Lebong dalam acara yang digelar oleh Pemprov Bengkulu, pada Rabu (24/5) kemarin yang diikuti oleh seluruh 10 kabupaten/kota.

“Bersyukur Pemkab Rejang Lebong dapat piagam penghargaan dari Pemprov Bengkulu dalam hal penanganan stunting tahun 2023,” ucapnya.

BACA JUGA:

Dari hasil penjurian, ia menuturkan, melibatkan unsur Bappeda Provinsi Bengkulu, Dinas Kesehatan, BKKBN, DP3AP2KB, Dinas Kelautan dan Perikanan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) dan Poltekkes Kemenkes RI yang akhirnya menetapkan Kabupaten Rejang Lebong sebagai peringkat pertama dalam penilaian itu dengan jumlah nilai yang diperoleh sebanyak 147,6 poin.

“Dari 10 kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu, Rejang Lebong dapat nilai tertinggi melampaui daerah lain,” sampainya.

Hasil pencapaian kinerja yang dinilai, kata dia, meliputi paparan dari Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) yang dalam hal ini dilakukan oleh Wakil Bupati (Wabup) Rejang Lebong, Hendra Wahyudiansyah SH, yang menjelaskan seluruh upaya dan inovasi yang sudah dijalankan di tingkat kabupaten.

BACA JUGA:

Lanjutnya, adapun hal-hal dimaksud antara lain menggelar rapat koordinasi Analisis Situasi (ANSIT) bersama OPD-OPD, penilaian daring dari Provinsi Bengkulu, rembuk stunting tingkat kabupaten yang diikuti oleh unsur Forkopimda.

“Selain itu juga banyak hal yang dilakukan oleh OPD terkait lainnya sesuai dengan tugas masing-masing dalam membantu penurunan angka stunting di Rejang Lebong,” tukas Sutan. 

 

BACA JUGA:

Sumber: