Kemenag Meriahkan 1 Muharram Dengan Pawai Ta'aruf

Kemenag Meriahkan 1 Muharram Dengan Pawai Ta'aruf

Malvinas--

LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Dalam rangka memperingati 1 Muharam Rabu (19/7), Kementrian Agama (Kemenag) LEBONG menggelar pawai Ta'ruf yang dipusatkan di Lapangan Hatta Kecamatan LEBONG Utara.

Pawai Ta'ruf ini akan di ikuti oleh seluruh jajaran Kemenag, KUA, Madrasah dan lainnya.

Kepala Kemenag Lebong, Arief Azizi S Ag MH melalui Kasi Bimas Islam, Malvinas RBNS SIP M Pd mengatakan jika pawai Ta'ruf ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap 1 Muharam atau tahun baru Islam.

"Tujuan pawai ta’aruf ini bertujuan untuk mengenalkan kepada siswa dan masyarakat  akan datangnya tahun baru hijriyah," katanya.

BACA JUGA:

Disebutkan Malvinas, adapun rute yang akan dilaksanakan pawai ta'aruf itu nantinya peserta akan di kumpulkan di Lapangan Hatta.

Kemudian para peserta berjalan menuju kantor Dukcapil, setelah itu melewati arah Pasar Muara Aman menuju ke arah simpang Lebong Donok, hingga melintasi Puskesmas Muara Aman dan kembali lagi di titik kumpul lapangan Hatta.

"Kegiatan ini selain memeriahkan penyambutan tahun baru Islam, juga sebagai ajang silaturahmi agar ke depannya bisa lebih baik lagi," ucapnya.

BACA JUGA:

Dengan demikian Ia berharap kegiatan pawai Ta'ruf ini turut dimeriahkan oleh seluruh masyarakat kabupaten Lebong sehingga dapat  menumbuh kembangkan nilai-nilai keagamaan kepada generasi muda sejak dini, sehingga lebih mencintai Islam.

"Kegiatan seperti ini juga diharapkan menambah kekompakan, kebersamaan dan persaudaraan sesama umat muslim. Selain itu, juga dapat menjalin persatuan dan kesatuan dan sikap saling menghormati antar pemeluk agama khususnya di Kabupaten Lebong," singkatnya. 

BACA JUGA:

Sumber: