MERIAH! Karnaval Kemerdekaan Tampilkan Beragam Kostum Unik

MERIAH! Karnaval Kemerdekaan Tampilkan Beragam Kostum Unik

HABIBI/CE Salah satu kostum peserta yang di tampilkan dalam Karnaval Kemedekaan.--

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Ada yang menarik dalam rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke 78 di Desa IV Suku Menanti Kecamatan Sindang Dataran Kabupaten Rejang Lebong.

Dimana pada kegiatan yang berlangsung hari Minggu (20/8) tersebut digelar Karnaval Kemerdekaan

Menariknya, dalam kegiatan yang diikuti kurang lebih 1.700 peserta menampilkan berbagai kostum unik bertemakan pejuang, budaya, adat hingga menghias mobil menjadi kendaraan layaknya kendaraan perang.

Ketua Panitia Karnaval, M Syarif mengatakan bahwa kegiatan karnaval Kemerdekaan rutin dilaksanakan setiap tahunnya sejak 2016.

Hanya saja, tahun 2020 tidak dilaksanakan dengan alasan saat ini Covid-19 sedang melanda di Kabupaten Rejang Lebong.

"Kami berharap agenda karnaval ini, dapat terus dilaksanakan setiap tahun dan tahun depan bisa lebih meriah," ujarnya.

BACA JUGA:

Menurut Syarif, bahwa karnaval tahun ini bukan hanya diikuti Desa IV Suku Menanti melainkan diikuti oleh desa lain.

Oleh karena itu, pihaknya berharap event ini kedepan dapat menjadi event Kabupaten, Provinsi hingga Nasional.

Sementara itu, Wakil Bupati Hendra Wahyudiansyah SH dalam sambutannya mengatakan bahwa mungkin karnaval yang dilaksanakan di desa ini lebih meriah dibandingkan karnaval di Kabupaten.

"Makanya kami berharap Dinas Pariwisata untuk mengagendakan kembali dan kegiatan ini harus di support penuh," katanya.

BACA JUGA:

Lanjut Wabup, kegiatan ini juga bisa dicontoh untuk dilaksanakan di tingkat Kabupaten. Dimana nantinya, bisa ada perwakilan dari masing-masing Kecamatan harus ambil bagian dalam kegiatan karnaval.

"Kami yakin nanti masing-masing Kecamatan juga menampilkan penampilan yang baik dengan kostum-kostum yang unik," ujarnya.

Sumber: