Drama Terakhir Kim Sae Ron, Everyday We Are Akhirnya Tayang Setelah Sempat Dibatalkan

Drama Terakhir Kim Sae Ron, Everyday We Are Akhirnya Tayang Setelah Sempat Dibatalkan

Kim Sae Ron pemeran Drama Everyday We Are - sc/google foto--

CURUPEKSPRESS.COM - Drama Korea Everyday We Are yang dibintangi oleh Kim Sae Ron dan Lee Chae Min dipastikan akan tayang dalam 7 episode, dengan durasi 60 menit. Drama ini sempat mengalami pembatalan sebelum akhirnya dikonfirmasi untuk rilis setelah proses pasca produksi selesai.

Dilansir dari media lain, sempat muncul rumor bahwa Kim Sae Ron telah keluar dari proyek ini akibat kasus mengemudi dalam keadaan mabuk. Namun, setelah dilakukan verifikasi, informasi tersebut tidak benar. Kim Sae Ron telah menyelesaikan proses syuting sebelum meninggal dunia, dan kini drama tersebut siap dirilis ke publik.

 

BACA JUGA:YouTuber Lee Jin Ho Disebut Sebagai Pemicu Dugaan Bunuh Diri Kim Sae Ron

BACA JUGA:Kim Sae Ron Meninggal di Hari Ulang Tahun Kim So Hyun, Hubungan Keduanya Kembali Dibahas

 

Sutradara Every Day We Are turut menyampaikan penghormatkan atas dedikasi Kim Sae Ron dalam drama ini. Ia memuji aktris tersebut atas pemahamannya yang mendalam terhadap karakter, serta kemampuannya dalam menghidupkan peran dengan interpretasi yang unik.

Srama ini akan menjadi proyek terakhir yang menampilkan Kim Sae Ron sebelum kepergiannya. Ia berperan sebagai Han Yeoul, seorang siswa sekolah menengah yang ceria dan menyukai bola basket. Sementara itu, Lee Chae Min memerankan Oh So Hoo sebagai sahabat masa kecilnya yang akhirnya mengungkapkan perasaan.

 

BACA JUGA:Selamat Jalan Kim Sae Ron, Sosok yang Membekas di Hati Banyak Orang

BACA JUGA:Dunia Hiburan Berduka, Kim Sae Ron Meninggal Dunia Akibat Serangan Jantung

 

Berdasarkan adaptasi dari webtoon populer, every day we are drama ini menjadi salah satu proyek yang sangat dinantikan oleh para penggemar terutama karena keterlibatan Kim Sae Ron yang dikenal memiliki akting yang berkualitas.

Kini, Everyday We Are menjadi persembahan terakhirnya bagi dunia hiburan. Drama ini akan segera tayang, terimakasih untuk Kim Sae Ron telah mewarnai industri hiburan selama bertahun-tahun, karya mu akan selalu dikenang.

Sumber: