Bupati Ingin Direktur PDAM Berkompeten

Bupati Ingin Direktur PDAM Berkompeten

NICKO/CE Bupati RL saat mewawancarai salah satu calon direksi perumdam di ruang kerja bupati. --

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Seleksi wawancara 3 calon direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumdam) Air Minum Tirta Bukit Kaba, dilaksanakan di ruang Bupati Rejang Lebong pada Kamis 15 September kemarin. 

Bupati RL Drs Syamsul Effendi MM yang mewawancara secara langsung para calon direktur PDAM tersebut menginginkan agar yang terpilih nanti adalah orang yang benar-benar berkompeten di bidangnya.

Sebagaimana dikatakan bupati kepada CE, jika dirinya menginginkan sosok direksi Perumdam yang dapat meningkatkan serta mengembangkan Perumdam Air Minum Tirta Bukit Kaba agar menjadi lebih baik lagi kedepannya.

BACA JUGA:OP Diserbu Penerima BLT BBM

BACA JUGA:Pemberkasan DD Tahap III Sudah Dibuka

"Saya yakin, 3 orang calon direksi yang lolos ini merupakan calon direksi yang berkompeten dan dianggap mampu untuk memimpin Perumdam Air Minum Tirta Bukit Kaba kedepannya. Hanya saja kami akan mencari satu nama yang akan menjadi direksi nantinya. Yang jelas orang tersebut adalah orang yang dianggap paling bisa membawa Perumdam lebih baik lagi kedepannya," sampai bupati.

Adapun kriteria dianggap mampu atau tidaknya calon direksi tersebut menjabat direksi sambung bupati.

Dapat dilihat dari visi misi dan upaya-upaya apa saja yang akan dipaparkan oleh 3 calon direksi tersebut untuk meningkatkan Perumdam agar lebih baik lagi.

Dan dapat menangani permasalahan-permasalahan yang ada saat ini, serta dapat memberikan solusinya. Sehingga hanya akan ada satu nama yang akan dipilih menjadi direksi nantinya.

BACA JUGA:Kurang Sarana Pendukung, ANBK 4 SMP Masih Numpang

BACA JUGA:Perumdam Air Minum Tirta Bukit Kaba, 3 Nama Lolos ke Tahap Wawancara

"Dari tes wawancara, kita hanya akan mencari 1 nama yang akan dipilih menjadi direksi. Untu itu kami akan memberikan penilaian semaksimal mungkin, sesuai dengan hasil tes dan layak atau tidaknya calon direksi tersebut menjadi direksi. Yang jelas kami akan melihat dari segala sisi maupun segala aspek untuk penilaian," ucap bupati.

Lebih lanjut bupati juga menyampaikan, selain diharapkan dapat menjalankan tugasnya sebaik mungkin agar dapat mengembangkan Perumdam yang lebih baik, dan dapat memberikan solusi terhadap permasalahan yang terjadi di perumdam saat ini.

Bupati juga menginginkan, melalui direksi yang baru nantinya, Perumdam dapat memberikan kembali PAD untuk Pemda secara maksimal.

"Yang jelas yang namanya perusahaan badan usaha milik daerah (BUMD). Diharapkan dapat memberikan sumbangan PAD untuk daerah. Untuk itulah kami menginginkan yang terpilih nanti benar-benar orang yang paling berkompeten untuk Perumdam," ucap bupati.

BACA JUGA:Tidak Kunjung Diperbaiki, Jembatan Tanjung Alam Nyaris Makan Korban Jiwa

BACA JUGA:Kuota Jamkesda Tersisa 952 Jiwa

Selain itu bupati juga menyampaikan, bahwa hasil dari tes yang sudah diikuti oleh calon direksi Perumdam ini, akan diumumkan secepatnya.

Dimana dirinya bersama tim panitia seleksi (Pansel) akan melakukan musyawarah terlebih dahulu untuk menentukan dan mempertimbangkan siapa yang akan dipilih menjadi direksi nanti.

"Dengan penilaian secara optimal dan profesional. Kami akan menetapkan satu nama calon direksi yang memang benar-benar dianggap mampu memimpin Perumdam kedepannya. Yang jelas dia orang yang berkompeten dan memenuhi semua persyaratan untuk menjadi direksi," singkat bupati. 

Sumber: