6 SMK Ikuti Gebyar SMK se Provinsi Bengkulu

6 SMK Ikuti Gebyar SMK se Provinsi Bengkulu

DOK/CE Asep Suparman SPd MPd--

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM -  Sebanyak 6 sekolah tingkat SMK di Kabupaten Rejang Lebong di pastikan akan mengikuti gebyar SMK yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu.

Dimana kegiatan tersebut diprakarsai oleh Dinas Pendidikan dan

Kebudayaan Provinsi Bengkulu dari tanggal 24 hingga 26 mendatang yang bertempat di Sport Center Pantai Panjang Bengkulu. 

Adapun sekolah yang dimaksud diantaranya yakni SMKN 1 Rejang Lebong, SMKN 3 Rejang Lebong, SMKN 4 Rejang Lebong, SMKN 6 Rejang Lebong, SMKN 7 Rejang Lebong, dan SMK IDhata Rejang Lebong.

BACA JUGA:Calon Guru Penggerak Angkatan 7

BACA JUGA:K3S Curup Utara Gelar OSN 28 Februari

Demikian disampaikan Ketua Musyawarah Kelompok Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kabupaten Rejang Lebong, Asep Suparman SPd MPd. 

"Insyaallah pada kegiatan gebyar SMK yang dilaksanakan di Sport center Bengkulu nanti sebanyak 6 sekolah yang akan mengikutinya, dari 6 sekolah tersebut akan mengutuskan paling banyak 5 orang peserta yang berasal dari guru dan siswa," ujar Asep Suparman SPd MPd kepada wartawan CE pada kamis 9 Februari kemarin.

Dikatakan Asep dalam kegiatan tersebut masing - masing sekolah akan menampilkan hasil Karya mereka dalam stand Kabupaten Rejang Lebong, selain itu juga dalam kegiatan tersebut juga akan dilaksanakan Lokakarya, Jalan Sehat dan juga perlombaan perlombaan untuk siswa tingkat SMP se provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Peluang Magang ke Jepang Kembali Terbuka

BACA JUGA:SDN 12 Kepahiang, Maksimalkan IKM Secara Mandiri

"Ya tujuan dari pelaksanaan kegiatan tersebut untuk memamerkan hasil dari karya siswa SMK, kepada seluruh siswa SMP di seluruh Provinsi Bengkulu," jelas Asep.

Sementara itu dalam kegiatan tersebut, MKKS berharap bisa menjadikan salah satu ajang promosi sekolah SMK di seluruh Provinsi Bengkulu, sehingga nantinya pada saat masa penerimaan peserta didik baru, sekolah SMK bisa lebih dinikmati.

BACA JUGA:Angka Inflasi Masih Stabil

Sumber: