Resmi Gantikan Shin Tae-yong, Begini Harapan Patrick Kluivert untuk Timnas Indonesia!
Harapan Patrick Kluivert untuk Timnas Indonesia!--
BACA JUGA:Ini Alasan PSSI Pecat Shin Tae Yong
“Sepak bola adalah olahraga tim. Suporter punya peran penting dalam perjalanan kami. Ini adalah misi bersama, untuk satu tim, dan saya merasa terhormat bisa menjadi bagian dari itu,” tambahnya.
Selain itu, Ia juga memberikan apresiasi kepada pendahulunya, Shin Tae-yong. Dia menyebut bahwa Shin telah meletakkan fondasi kuat yang membuat Timnas Indonesia mampu bersaing di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
“Berkat kepemimpinan Shin Tae-yong, kita kini punya peluang besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada,” ujarnya.
Saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan raihan enam poin, hanya terpaut satu poin dari Australia yang memimpin klasemen.
Dengan pengalaman sebagai pelatih Timnas Curacao dan Adana Demirspor, Kluivert diharapkan mampu membawa angin segar untuk Timnas Garuda. Yuk, suporter Indonesia, kita dukung bersama Patrick Kluivert dan Timnas menuju prestasi dunia!
Sumber: